pilihan +INDEKS
Miris, IRT di Rohil Jualan Sabu untuk Kebutuhan Rumah Tangga
Pekanbaru, HalamanNusantara.com - Seorang ibu rumah tangga (IRT) inisial UT (32) tak berkutik saat Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Rokan Hilir (Rohil)meringkusnya di daerah Sedingin, Kecamatan Tanah Putih. UT kedapatan menyimpan sabu sebanyak 21 paket.
"Wanita inisial UT ditangkap di rumahnya di daerah Sedinginan, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir," ujar Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Manang Soebeti, Rabu (29/5/2024).
Manang menjelaskan, penangkapan pelaku berawal dari adanya informasi yang mengatakan di rumah pelaku sering diduga dijadikan tempat transaksi sabu.
"Dari informasi yang diterima, petugas Satresnarkoba Polres Rohil melakukan serangkaian penyelidikan. Akhirnya pelaku UT berhasil diamankan, Senin (27/5/2024) sekitar pukul 11.00 WIB," kata Manang.
Saat dilakukan penggeledahan di rumah pelaku, petugas berhasil mengamankan 1 paket besar sabu yang tersimpan di meja dapur.
"Petugas kemudian menggeledah kamar pelaku dan berhasil mengamankan 20 paket sedang sabu yang disimpan di dalam laci meja rias," jelas Manang.
Pelaku mengakui uang hasil jual sabu itu digunakan untuk kebutuhan rumah tangganya sehari-hari. Terhadap pelaku UT dijerat Pasal 112 jo pasal 114 dengan ancaman hukuman di atas 7 tahun penjara.
"Kasusnya dalam proses lebih lanjut di Mapolres Rohil," pungkas Manang.
Berita Lainnya +INDEKS
ASN Diharapkan Terus Tingkatkan Sikap yang Netral Menuju Pilkada Aman dan Kondusif
KAMPAR, HalamanNusantara.com - Para Aparatur Sipil Ne.
Tim Bola Voli Kecamatan Tambang Raih Juara Pertama Kejurkab Kampar 2024
KAMPAR, HalamanNusantara.com - Kejuaraan Kabupaten (K.
Sekda Pekanbaru Tegaskan Perda KTR Tidak Mematikan Usaha UMKM
PEKANBARU, HalamanNusantara.com - Pemerintah Kot.
Bupati Bengkalis Ikuti Pegelaran Pesona Bhinneka Tunggal Ika
BENGKALIS, HalamanNusantara.com - Bupati Bengkalis di.