pilihan +INDEKS
Kemenag Kampar Gelar Harmony Fun Walk Peringati Hari Amal Bakti ke-80
Bangkinang Kota - Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke-80, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kampar menggelar kegiatan Gerak Jalan Harmony Fun Walk, yang berlangsung meriah dan penuh kebersamaan. Kamis(8/1/2026)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Plt. Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Kampar Tengku Said Hidayat, S.STP M.IP yang hadir mewakili Bupati Kampar, bersama Forkopimda, Kepala OPD beserta jajaran Kementerian Agama Kabupaten Kampar, tokoh agama, penyuluh agama dan organisasi keagamaan.
Plt. Asisten I dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Harmony Fun Walk yang tidak hanya menjadi ajang olahraga dan hiburan, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi serta memperkuat nilai-nilai kerukunan antarumat beragama.
“Momentum Hari Amal Bakti ke-80 ini hendaknya menjadi penguat semangat bagi seluruh insan Kementerian Agama untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta menjaga harmoni dan toleransi di tengah kehidupan berbangsa dan bernegara,” ujarnya.
Sementara itu, Plh. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kampar Dr. H. Erizon Efendi, S.Ag M.Pd menyampaikan bahwa kegiatan Harmony Fun Walk merupakan bagian dari rangkaian peringatan HAB Kemenag ke-80 yang mengusung semangat kebersamaan, kesehatan, dan persatuan.
Kegiatan gerak jalan ini dimulai dengan pelepasan peserta oleh Plt Asisten I dan dilanjutkan dengan rute yang telah ditentukan panitia. Acara semakin semarak dengan pembagian doorprize serta hiburan, yang disambut antusias oleh seluruh peserta.
Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama dapat semakin mempererat kebersamaan serta memperkuat komitmen dalam mewujudkan kehidupan masyarakat yang rukun, damai, dan harmonis di Kabupaten Kampar.
Berita Lainnya +INDEKS
Merajut Silaturrahmi, Menguatkan Integritas: Langkah Awal Kepala KUA Salo Zulfahmi
Salo, — Suasana Balai Nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Salo tampak hangat pada Jum.
Pj. Sekda Kampar Lantik Dan Kukuhkan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Dan Jabatan Administrator
Bangkinang Kota – Pj. Sekda Kampar Ardi Mardiansyah, S.STP, M.Si lakukan P.
Ketua IKTD Batam, Arlon Veristo: Golkar Kepri Butuh Pemimpin Stabil dan Merangkul, Rizki Faisal Paling Siap
Batam — Ketua Ikatan Keluarga Tanah Datar (IKTD) Kota Batam, Arlon Veristo, menyatakan duku.
Kepala Rudenim Pekanbaru Terima Penghargaan Anugraha Wira Wibawa Dharmesti Pratama atas Prestasi Pemulangan Deteni Sri Lanka
Pekanbaru – Kepala Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Pekanbaru Panogu H.D. Sitanggang meneri.
Bupati Kasmarni Buka MTQ ke-30 Kecamatan Bantan, Gaungkan Generasi Qurani di Era Digital
BANTAN – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-30 Tingkat Kecamatan Bant.
Perkuat Koordinasi dan Kolaborasi, Bupati Kasmarni hadiri kegiatan Pembinaan Forkopimda tingkat Pusat
PEKANBARU - Bupati Bengkalis Kasmarni menghadiri langsung kegiatan pembinaan Forum Koordinasi Pim.







