pilihan +INDEKS
Komit Majukan Wisata Kampar, Bupati Kampar Ahmad Yuzar Akan Kembangkan Kawasan Wisata di Kampar
Batu Bersurat, XIII Koto Kampar : Pemerintah Kabupaten Kampar berkomitmen memajukan pariwisata di Kabupaten Kampar yang sangat banyak memiliki destinasi wisata baik wisata alam maupun wisata buatan begitu juga dengan kuliner Kampar.
Demikian dikatakan Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos, MT saat mengunjungi kawasan wisata Danau Rusa XIII Koto Kampar, Sabtu 12/04. Pada kesempatan tersebut Bupati Kampar berkesempatan mencoba lajunya jetsky yang memecahkan tenangnya air danau PLTA Koto Panjang.
"Kampar sangat kaya dengan destinasi wisata, baik alam maupun objek wisata buatan yang begitu menarik, hal yang sama juga Kampar memiliki kuliner yang menarik yang tidak dimiliki oleh daerah lain" Kata Ahmad Yuzar.
Selain itu Bupati Kampar menyatakan Sangat berkomitmen untuk memajukan kawasan - kawasan dan destinasi wisata, kita akan buatkan regulasi yang membantu berkembangnya wisata yang ada di Kabupaten Kampar " Tambah Bupati Kampar.
Terkhusus dengan kawasan wisata Danau Rusa dikatakan Ahmad Yuzar bahwa di kawasan ini terdapat seluas 38 ha, kita akan kembangkan lokasi ini akan menjadi Daerah Tujuan utama kunjungan wisata di Kampar yang memiliki View yang bagus yang dikombinasikan dengan jernihnya air Waduk PLTA Koto Panjang, kita buat masterplan yang bagus yang berisikan Cottage, Camping Ground,
Selain wisata alam juga disediakan wisata air dengan wahana - wahana seperti banana boat, Jetsky, keleling danau dengan perahu mesin maupun kuliner khas Kampar dan Durian XIII Koto Kampar yang memeliki rasa yang khas " Kata Bupati Kampar Ahmad Yuzar.
Terakhir ia mengajak seluruh masyarakat baik masyarakat Kampar maupun masyarakat Riau untuk berkunjung ke Kabupaten Kampar yang memiliki banyak destinasi wisata dan kuliner yang akan dapat menghidupkan ekonomi rakyat khususnya masyarakat yang berada di sekira destinasi wisata, "Mola ke Kampar" Tutup Bupati Kampar Ahmad Yuzar
Berita Lainnya +INDEKS
Wabup Kampar Dr. Misharti Letakkan Batu Pertama Pembangunan MI Miftahul Ulum Yayasan Ninik Mamak Kenegerian Lipat Kain
Kampar Kiri – Bupati Kampar yang diwakili oleh Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti, S.Ag, .
Operasi Kedai Remang-Remang, Tim Yustisi Amankan Sebanyak 92 Botol Miras dan Tuak
BANGKINANG – Guna menjaga ketentraman lingkungan ditengah masyarakat, maka berdasarkan lapo.
Wakil Bupati Kampar Lakukan Panen Bersama Jagung Pipil Program Ketahanan Pangan
Bangkinang – Wakil Bupati Kampar, Misharti, melaksanakan kegiatan panen bersama jagung pipi.
Dukung Swasembada Pangan, Bupati Bengkalis Tanam Cabai Nusantara
BENGKALIS - Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional serta peng.
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.







