pilihan +INDEKS
Bupati Bengkalis Deklarasikan Maju Untuk 2 Periode
BENGKALIS, halamannusantara.com - Bupati Bengkalis Kasmarni mendaklarasikan bahwa dirinya akan maju pada Pilkada Bengkalis 2024, sebagai Calon Bupati untuk periode kedua.
Hal itu disampaikan Bupati Bengkalis Kasmarni saat menyampaikan sambutan pada acara halal bi halal Pemerintah Kabupaten Bengkalis bersama masyarakat di Lapangan Tugu Kota Bengkalis, Kamis, 18 April 2024.
"Untuk menjawab keragu - raguan masyarakat, apakah kami akan maju di Pilkada Bengkalis atau Pilgubri, maka dengan ini kami deklarasikan bahwa kami akan kembali maju sebagai calon Bupati Bengkalis periode kedua, pada Pilkada 2024 ini," ungkap Kasmarni yang disambut tepuk tangan gemuruh dari hadirin.
Bupati perempuan pertama di Riau ini juga mengungkapkan akan melanjutkan pembangunan Negeri Junjungan, dengan program unggulannya Bengkalis Bermarwah Maju dan Sejahtera (Bermasa).
"Walaupun sudah banyak tawaran, yang meminta kami untuk maju sebagai Calon Gubernur Riau, namun kami pastikan untuk melanjutkan program Bengkalis Bermasa, dan maju sebagai Bupati Bengkalis untuk periode kedua," tambahnya.
Pernyataan Bupati Bengkalis Kasmarni tentunya menjawab segala keraguan di tengah - tengah masyarakat, mengenai kepastian politiknya menjelang Pilkada Bengkalis 2024.
Berita Lainnya +INDEKS
Wabup Kampar Dr. Misharti Letakkan Batu Pertama Pembangunan MI Miftahul Ulum Yayasan Ninik Mamak Kenegerian Lipat Kain
Kampar Kiri – Bupati Kampar yang diwakili oleh Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti, S.Ag, .
Operasi Kedai Remang-Remang, Tim Yustisi Amankan Sebanyak 92 Botol Miras dan Tuak
BANGKINANG – Guna menjaga ketentraman lingkungan ditengah masyarakat, maka berdasarkan lapo.
Wakil Bupati Kampar Lakukan Panen Bersama Jagung Pipil Program Ketahanan Pangan
Bangkinang – Wakil Bupati Kampar, Misharti, melaksanakan kegiatan panen bersama jagung pipi.
Dukung Swasembada Pangan, Bupati Bengkalis Tanam Cabai Nusantara
BENGKALIS - Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional serta peng.
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.







