pilihan +INDEKS
Diprediksi Lonjakan Arus Mudik Lebaran Terjadi H-7
PEKANBARU, halamannusantara.com - Di Terminal AKAP Payung Sekaki atau Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) memiliki 60 perusahaan angkutan AKAP dan 23 AKDP. Kalau rutin seperti biasa (reguler) baik itu bus AKAP, AKDP dan Lintas itu sekitar 320 unit bus yang beroperasi dengan jumlah penumpang 6.295 penumpang.
"Nah, untuk persiapan mudik tahun ini diprediksi akan terjadi peningkatan yang signifikan. Tetapi peningkatan akan terjadi pada H-7 Lebaran," Ujar Pengawas Satuan Pelayanan (Wasatpel) Terminal Tipe A BRPS Pekanbaru, Bambang Armanto, Rabu (27/3).
Ia menuturkan, jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya bus yang diberangkatkan pada H-7 dan H +7 ada sekitar 6.900 unit bus dengan jumlah penumpang 60.879.
"Untuk ditahun ini di prediksi dan juga sesuai dengan kajian-kajian dari Kementerian Perhubungan akan ada peningkatan sekitar 197 juta kenaikan jumlah penumpang yang diprediksi akan terjadi. Nah, itu akan menjadi catatan -catatan kami," katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang yang akan terjadi nantinya di Terminal BRPS Pekanbaru pihaknya akan menyiapkan armada dengan terus berkoordinasi dengan perusahaan angkutan baik itu AKAP, AKDP maupun lintas.
"Nanti akan kita tanyakan ke masing-masing perusahaan bus ada berapa penambahan unit bus pada angkutan lebaran tahun ini. Dan kemungkinan harga tiket akan terjadi kenaikan pada H-7 lebaran. Nanti akan kita sampaikan berapa terjadi kenaikannya," ungkapnya.
Bambang Armanto menjelaskan, berbagai persiapan lainnya juga akan dilakukan oleh Terminal BRPS Pekanbaru. Seperti akan berkordinasi dengan jasa Raharja untuk melakukan tes urine kepada pengemudi -pengemudi bus. Selain itu untuk di internal dari Terminal BRPS Pekanbaru sendiri akan menyiapkan klinik-klinik.
"Kebersihan, keamanan, pelayanan dan kenyamanan itu merupakan prioritas utama kami untuk menyiapkan persiapan angkutan mudik lebaran. Kami mengimbau kepada pengemudi dan juga pengusaha angkutan agar memberikan pelayanan yang bagus kepada penumpang. Dan kepada penumpang juga kami mengimbau agar membeli tiket kepada agen-agen resmi," pungkasnya. (mc riau/ikn)
[ Ikuti halamannusantara.com ]
Berita Lainnya +INDEKS
ASN Diharapkan Terus Tingkatkan Sikap yang Netral Menuju Pilkada Aman dan Kondusif
KAMPAR, HalamanNusantara.com - Para Aparatur Sipil Ne.
Tim Bola Voli Kecamatan Tambang Raih Juara Pertama Kejurkab Kampar 2024
KAMPAR, HalamanNusantara.com - Kejuaraan Kabupaten (K.
Sekda Pekanbaru Tegaskan Perda KTR Tidak Mematikan Usaha UMKM
PEKANBARU, HalamanNusantara.com - Pemerintah Kot.
Bupati Bengkalis Ikuti Pegelaran Pesona Bhinneka Tunggal Ika
BENGKALIS, HalamanNusantara.com - Bupati Bengkalis di.