pilihan +INDEKS
Antisipasi Kebakaran Lahan, BPBD Riau: Status Siaga Darurat Karhutla Akan Ditetapkan Lebih Awal
PEKANBARU, halamannusantara.com - Musim kemarau tahun 2023 ini diprediksi akan terjadi pada awal tahun 2023. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau M Edy Afrizal, Senin (23/1/2023) mengungkapkan, sesuai prediksi dari BMKG, Riau dan beberapa daerah lainya di Sumatera akan mengalami dua kali musim kemarau sepanjang tahun 2023 ini.
"Februari - Maret itu diprediksi sudah masuk musim kemarau tahap pertama. Makanya kita harus persiapkan dari sekarang antisipasinya," katanya.
Selain mengimbau masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar, pihaknya juga akan melakukan antisipasi sejak dini. Yakni dengan menetapkan status siaga darurat karhutla sejak awal.
Namun untuk penetapan status siaga darurat Karhutla tingkat Provinsi Riau, pihaknya masih menunggu ada kabupaten kota yang duluan menetapkan status darurat Karhutla, minimal dua daerah.
"Pemerintah pusat sudah memberikan arahan kepada kita, agar sesegera mungkin menetapkan status siaga karhutla jika memang persyaratan sudah terpenuhi dan situasinya memungkinkan," katanya.
Edy mengatakan, hingga saat ini, BPBD Riau belum mendapatkan laporan dari 12 kabupaten kota di Riau yang dilanda Karhutla.
"Alhamdulillah, sampai hari ini Riau masih nihil Karhutla. Titik hotspot kita juga sedikit. Yang banyak itu di Sumatera Barat," kata Edy.
Berita Lainnya +INDEKS
Wabup Kampar Dr. Misharti Letakkan Batu Pertama Pembangunan MI Miftahul Ulum Yayasan Ninik Mamak Kenegerian Lipat Kain
Kampar Kiri – Bupati Kampar yang diwakili oleh Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti, S.Ag, .
Operasi Kedai Remang-Remang, Tim Yustisi Amankan Sebanyak 92 Botol Miras dan Tuak
BANGKINANG – Guna menjaga ketentraman lingkungan ditengah masyarakat, maka berdasarkan lapo.
Wakil Bupati Kampar Lakukan Panen Bersama Jagung Pipil Program Ketahanan Pangan
Bangkinang – Wakil Bupati Kampar, Misharti, melaksanakan kegiatan panen bersama jagung pipi.
Dukung Swasembada Pangan, Bupati Bengkalis Tanam Cabai Nusantara
BENGKALIS - Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional serta peng.
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.







