pilihan +INDEKS
Pj Wali Kota Hadiri Peresmian 2 Jalur Jalan Puas dan Jalan Sembilang di Rumbai
PEKANBARU, halamannusantara.com - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun menghadiri peresmian dua jalur Jalan Paus dan Jalan Sembilang di Kecamatan Rumbai, Kamis (1/12) pagi. Pembuatan dua jalur oleh Pemprov Riau ini guna mengurai kemacetan dan menekan angka kecelakaan lalu lintas.
"Hari ini, gubernur meresmikan dua jalur di Jalan Sembilang dan Jalan Paus di Kecamatan Rumbai. Kami sangat mengapresiasi Pemprov Riau atas dibangunnya dua jalur di dua jalan tersebut," kata Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun.
Akses dua jalur ini dapat mengurangi kecelakaan lalu lintas dan mengurangi kemacetan. Kemudian, waktu tempuh dari Rumbai ke pusat kota juga semakin cepat.
"Saya harap gubernur tetap eksis menutup jalan berlubang di jalan provinsi dan nasional. Karena, APBD Pekanbaru sangat minim sekali," harap Muflihun.
Kesempatan berbeda, Gubernur Riau Syamsuar dalam pidatonya menyampaikan terima kasih kepada Dinas PUPRPKPP yang telah mempersiapkan infrastruktur di Provinsi Riau. Meski anggaran tak mencukupi, tapi Pemprov Riau berusaha memperbaiki jalan yang rusak berat.

"Apalagi saat musim hujan, banyak sekali jalan yang rusak. Ini menjadi perhatian kita semua agar infrastruktur di daerah kita ini semakin baik," ucapnya.
Jalan Sembilang dan Jalan Paus Rumbai ini memang sengaja dibuat menjadi dua jalur. Agar masyarakat Rumbai senang.
"Pembuatan jalan dengan dua jalur juga menekan angka kecelakaan di Kecamatan Rumbai. Karena, penduduk Rumbai cukup ramai," kata Syamsuar.
Apalagi, Jalan dari Perawang, Kabupaten Siak sudah terhubung dengan Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru. Jalan Sembilang dan Jalan Paus akan semakin ramai.
"Saya dan Pj wali kota juga menanam bunga di pembatas jalur di Jalan Sembilang," ujar Syamsuar. (Kominfo11/RD5)
Berita Lainnya +INDEKS
Wabup Kampar Dr. Misharti Letakkan Batu Pertama Pembangunan MI Miftahul Ulum Yayasan Ninik Mamak Kenegerian Lipat Kain
Kampar Kiri – Bupati Kampar yang diwakili oleh Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti, S.Ag, .
Operasi Kedai Remang-Remang, Tim Yustisi Amankan Sebanyak 92 Botol Miras dan Tuak
BANGKINANG – Guna menjaga ketentraman lingkungan ditengah masyarakat, maka berdasarkan lapo.
Wakil Bupati Kampar Lakukan Panen Bersama Jagung Pipil Program Ketahanan Pangan
Bangkinang – Wakil Bupati Kampar, Misharti, melaksanakan kegiatan panen bersama jagung pipi.
Dukung Swasembada Pangan, Bupati Bengkalis Tanam Cabai Nusantara
BENGKALIS - Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional serta peng.
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.







