pilihan +INDEKS
Disdik Pekanbaru Kembali Berlakukan PTM Terbatas

PEKANBARU - Sebaran kasus Covid-19 di Kota Pekanbaru masih tinggi. Hal ini menyebabkan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru masih melakukan pembatasan kegiatan masyarakat di berbagai bidang.
Kondisi ini membuat kegiatan di bidang pendidikan juga ikut dibatasi. Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru kembali melakukan skema Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas.
"Kita kembali lagi, kalau kemarin SMP sudah masuknya 100 persen, sekarang masuk 50 persen," ujar Kepala Disdik Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas, Kamis (17/3).
Menurutnya, langkah ini diambil guna mengantisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah. Bagi Sekolah Dasar (SD) juga menerapkan 50 persen.
Dalam satu kali pertemuan hanya diisi 50 persen peserta didik dalam setiap kelas. Mereka juga hanya masuk tiga kali dalam seminggu.
Ismardi mengingatkan agar PTM yang berlangsung mengikuti standar protokol kesehatan. Pihak sekolah harus mengawasi peserta didik agar menjalankan prokes selama PTM berlangsung.
Berita Lainnya +INDEKS
TP PKK Pekanbaru Apresiasi Seminar Budaya dan Pelatihan Tata Rias Pengantin Melayu di LAMR Pekanbaru
PEKANBARU - TP PKK Kota Pekanbaru memberikan apresiasi pada penyelenggaraan.
Walikota Pekanbaru Agung Nugroho Komitmen Wujudkan Transportasi Listrik
PEKANBARU - Walikota Pekanbaru H Agung Nugroho SE MM, menyatakan komitmenny.
Bisa Dicegah dan Diobati, Diskes Pekanbaru: Vaksin dan IVA Testnya Gratis
PEKANBARU - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Peka.
Waspada Oknum Mengaku dari DLHK Kota Pekanbaru yang Pungut Retribusi
PEKANBARU - Masyarakat mesti waspada terhadap pihak yang mengaku sebagai pe.
Raun-Raun Bareng Wako Pekanbaru Diikuti Ribuan Rider, Perkenalkan Ikon-ikon Kota
PEKANBARU - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho membuka sekaligus men.
Walikota Agung Apresiasi Polresta Bantu Selesaikan Persoalan Kota
PEKANBARU - Walikota Pekanbaru H Agung Nugroho SE MM, memberikan apresiasi .