BENGKALIS, halamannusantara.com - Kecamatan Bukit Batu mengadakan sosialisasi mengenai anak, kegiatan tersebut dibina oleh ibu PKK. Acara tersebut secara langsung mengundang Forum Anak Kecamatan Bukit Batu dan dihadiri oleh Ayah Matridi Umar.
Kegiatan berlangsung pada tanggal 10 Desember 2022, mengusung tema Paredi Membentuk Karakter Generasi Muda Menuju Indonesia Emas.
Acara dibuka langsung oleh Habib Faturrahman selaku ketua Forum Anak Kecamatan Bukit Batu. Sebelum Melakukan sharing session kami saling memperkenalkan diri masing masing,dan menyampaikan misi yang mereka ingin implementasikan di forum anak salah satunya pemenuhan/pemerataan hak hak anak di desa maupun di pusat kota dan membantu dalam pemenuhan hak sipil seperti akte kelahiran yang belum tercapai disebagian kk pada kecamatan bukit batu
Ayah Matridi menjelaskan mengenai Konvensi Hak Anak,serta cara cepat untuk menjadikan suatu daerah merasakan pemerataan hak yang sama yaitu dengan penambahan anggota forum anak yang diambil dari setiap daerah/desa di kecamatan,dengan begitu akan mudah bagi forum anak untuk mengimplementasikan dan membantu mewujudkan KLA (kabupaten layak anak).
Kehadiran Ayah Matridi sangat bermanfaat selain memberikan materi Ayah Matridi juga memberikan ilmu dan wawasan yang membuat kami maju kedepannya. ##DISKOMINFOTIK.