Kanal

Pj Walikota Pekanbaru Ajak Warga Manfaatkan Program Doctor On Call dan JKPB

PEKANBARU, halamannusantara.com - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP, mengajak warga untuk memanfaatkan program Kunjungan Rumah Masyarakat Hidup Sehat (Kurma Manis) atau doctor on call serta Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah (JKPB).
Di program doctor on call, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru memberikan pelayanan kesehatan 24 jam. Warga juga bisa menghubungi puskesmas terdekat jika tak mampu datang langsung ke puskesmas.

“Kalau ada warga sakit, tidak ada kendaraan, atau tinggal sendiri, tidak ada yang bisa membawa ke fasilitas kesehatan, sekarang warga cukup telpon puskesmas terdekat," ucapnya, Selasa (23/4/2024).

"Apabila puskesmas tidak mau melayani atau pelayanannya tidak baik, laporkan. Saya janji, kami akan tindak. Karena tugas pemerintah memberikan pelayanan kepada masyarakat," imbuhnya.

Kemudian di program JKPB melalui Universal Health Coverage (UHC), warga bisa mengakses pelayanan kesehatan secara gratis di fasilitas kesehatan yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan cukup dengan menunjukan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

"Mengapa kesehatan ini kita berikan perhatian khusus? Karena kesehatan merupakan salah satu pelayanan dasar yang harus dipenuhi pemerintah," ujarnya.

Agar pelayanan kesehatan yang disiapkan betul-betul dirasakan manfaatnya oleh warga, Muflihun meminta para camat, lurah dan RT/RW lebih masif mensosialisasikannya di lingkungan kerja masing-masing.

"Karena rugi kita, anggaran sudah ada di APBD, tapi tidak dinikmati warga. Oleh sebab itu, sampaikan dan sebar luaskan bahwa semua warga, tidak ada perbedaan suku maupun agama, semua warga bisa mendapatkan dan memanfaatkan program yang kita jalankan," tutupnya.

Seperti diketahui, Pemko Pekanbaru sejak 2023 lalu sudah mulai menjalankan dua program prioritas di bidang kesehatan yakni doctor on call dan JKPB. Program ini bertujuan untuk menjamin dan memastikan warga mendapat pelayanan kesehatan secara mudah. (Kominfo6/RD3)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER